Berikut ini beberapa cara promosi yang dilarang di RATAKAN :


1. Melakukan Spamming


  • Dilarang kirim pesan promosi secara massal ke daftar email hasil scraping
  • Dilarang kirim pesan promosi secara massal ke nomor WhatsApp, Telegram, atau SMS yang tidak dikenal (nomor hasil scraping).
  • Dilarang melakukan spamming komentar di media sosial Facebook, Twitter, Instagram, dan media sosial lainnya.


2. Teknik Promosi Ilegal


Dilarang menggunakan teknik ilegal dalam mempromosikan link afiliasi RATAKAN. 


Contoh promo ilegal : 


  • Mempromosikan seolah-olah harga produknya akan naik esok hari, padahal kenyataannya tidak.
  • Mempromosikan seolah-olah hanya beberapa slot membership yang tersisa, akan tetapi pada kenyataannya tidak.


3. Bonus Ilegal


Dilarang memberikan bonus yang didapatkan dengan cara ilegal, seperti produk bajakan, hasil cracking, lisensi personal use, dan semisalnya.


4. Menjanjikan Bonus yang Belum Jelas


Dilarang menjanjikan bonus yang belum jelas. Misalnya menjanjikan akan memberikan bonus A jika Si Affiliate mencapai jumlah penjualan tertentu.


Jika terjadi pelanggaran secara terus-menerus pada poin-poin di atas, maka akan ditindak tegas. Seperti pembatalan komisi yang diterima secara sepihak dan dapat dilakukan penghapusan permanen terhadap akun yang bersangkutan.